Game Jadul Terbaik yang Bisa Dimainkan di Android
play.google.com

10 Game Jadul Terbaik yang Sekarang Bisa Dimainkan di Android

Posted on

Jika berbicara mengenai game, game-game sekarang ini sudah sangat menakjubkan untuk dimainkan terlebih dengan kualitas grafis yang semakin tinggi. Namun, selain game-game dengan grafis kualitas tinggi, game-game jadul juga tidak kalah menarik untuk dimainkan. Bahkan pada masanya game jadul tersebut merupakan game terbaik yang dimainkan oleh banyak orang.

Semakin berkembangnya teknologi, kita tidak hanya bisa menikmati game-game bagus saja. Melainkan kita juga dimungkinkan untuk memainkan ulang game-game jadul terbaik pada masanya dengan hanya menggunakan smartphone yang kita miliki. Tentunya bagi sebagian orang, hal ini akan memberikan nostalgia ketika memainkan game-game jadul terbaik.


Game Jadul Terbaik


Ingin bernostalgia dengan memainkan game jadul? berikut merupakan 10 game jadul terbaik yang sekarang bisa kamu mainkan di android yang kamu miliki.

1. PAC-MAN

PAC-MAN merupakan salah satu game jadul yang sangat populer dan dimainkan oleh banyak orang pada masa jayanya. Pacman sendiri adalah game arcade retro dengan gameplay di mana kamu akan melalui labirin untuk memakan titik-titik dan menghindari bertemu dengan hantu. Game ini dirilis pada tanggal 20 Maret 2013 dan sudah diunduh sebanyak lebih 100 juta kali di Google Play Store.

Jika kamu memainkan game ini kamu bisa menikmati nostalgia dengan gameplay jadul yang adiktif. Kamu juga bisa menyelesaikan misi harian dan mendapatkan imbalan token.Kamu bisa menghabiskan token dengan membuka labirin baru dan bisa mendapatkan imbalan gratis harian.

2. Road Fighter

Road Fighter merupakan salah satu game jadul yang juga populer dan dimainkan oleh banyak orang pada masanya, di mana game ini memiliki gameplay sederhana yaitu kamu mendendalikan mobil dan jangan sampai menabrak. Game ini dirilis pada tanggal 30 Januari 2019 dan sudah diunduh sebanyak lebih dari 50 ribu kali di Google Play Store.

Jika kamu memainkan game ini, sebenarnya kamu hanya perlu mencapai garis finish tanpa kehabisan waktu, kehabisan bahan bakar atau menabrak mobil lain. Kamu juga bisa memilih untuk menggunakan 2 jenis kontrol sesuai dengan keinginanmu.

3. METAL SLUG DEFENSE

METAL SLUG DEFENSE merupakan salah satu game jadul dari SNK Corporation dengan gameplay tembak-tembakan penuh aksi yang menarik untuk dimainkan. Game ini dirilis pada tanggal 30 April 2014 dan sudah diunduh sebanyak lebih dari 10 juta kali di Google Play Store.

Jika kamu memainkan game ini kamu bisa memainkannya hingga 4 pemain. Tersedia lebih dari 200 karakter berbeda yang dibagi menjadi 5 tentara. Selain itu tersedia juga karakter populer dari serial game King of Fighter (KOF) yang siap bertembur di dalam permainan.

4. Super Tank – Battle City 1990

Super Tank – Battle City 1990 merupakan salah satu game jadul yang juga populer dan bisa dimainkan di ponsel android kamu sekarang ini dari Tee Studio. Di mana kamu akan memainkan permainan tank yang penuh strategi. Game ini dirilis pada tanggal 19 Maret 2018 dan sudah diunduh sebanyak lebih dari 100 ribu kali di Google Play Store.

Jika kamu memainkan game ini kamu bisa mendapatkan pengalaman bermain game nostalgia dengan game simulasi tank ini, kamu bisa meningkatkan pertahanan kamu dan kamu bisa menyelesaikan permainan ketika kamu berhasil menghancurkan 20 musuh. Selain itu, tidak ada Batasan waktu di setiap level yang kamu mainkan.  

5. Megaman 6 Mobile

Megaman 6 Mobile merupakan salah satu game jadul yang juga memungkinkan kamu mainkan di ponsel android kamu sekarang ini. Game ini dirilis pada tanggal 4 Januari 2017 dan sudah diunduh sebanyak lebih dari 10 ribu kali di Google Play Store.

Jika kamu memainkan game ini terdapat dua mode yang bisa kamu mainkan yaitu mode normal dan mode hard. Kamu juga bisa menyesuaikan pengaturan mulai dari suara, getara, serangan, kecepatan dan juga konfigurasi kontrol.

6. Bounce Original

Bounce Original merupakan salah satu game jadul yang bisa kamu mainkan di ponsel android sekarang dari 35cm Games, dengan gameplay populer mengendalikan bola berwarna merah. Game ini dirilis pada tanggal 2 Desember 2014 dan sudah diunduh sebanyak lebih dari 1 juta kali di Google Play Store.

Jika kamu memainkan game ini kesan nostalgia akan kamu dapatkan ketika memainkannya. Terdapat 10 tingkatan yang bisa kamu mainkan. Game ini hadir dengan grafis HD yang menakjubkan dan kontrol game yang intuitif serta kamu juga bisa terhubung dengan teman kamu untuk mengalahkan skor permainan mereka.

7. Solitaire

Solitaire merupakan game dari Mouse Games yang juga adalah salah satu game jadul populer yang biasa dimainkan di PC kamu dengan gameplay permainan kartu sederhana yang menyenangkan. Game ini dirilis pada tanggal 18 Januari 2017 dan sudah diunduh sebanyak lebih dari 5 juta kali di Google Play Store.

Jika kamu memainkan game ini kamu akan disuguhkan permainan solitaire dengan grafis yang cantic. Kamu juga memiliki opsi untuk memenangkan semua deals. Selain itu tersedia juga fitur unlimited free undo dan unlimited free hints yang memungkinkan kamu untuk menambah kesempatan memenangkan permainan.

8. Street Fighter IV Champion Edition

Street Fighter IV Champion Edition merupakan game jadul populer dengan genre fighting yang dimainkan banyak orang pada masanya kini bisa dimainkan di smartphone android kamu. Game ini dirilis pada tanggal 20 Februari 2018 dan sudah diunduh sebanyak lebih dari 1 juta kali di Google Play Store.

Jika kamu memainkan game ini tersedia 32 karakter street fighter yang bisa kamu mainkan sesuai dengan keinginanmu. Game ini juga memiliki kontrol virtual pad yang intuitif dan mudah digunakan. Kamu bisa memainkan mode arcade atau melawan player lain secara online dengan menggunakan koneksi internet.

9. Street of Rage Classic

Street of Rage Classic merupakan game fighting jadul dari SEGA yang juga populer dan dimainkan oleh banyak orang pada masanya, dengan gameplay fighting penuh aksi yang menarik. Game ini dirilis pada tanggal 6 Desember 2017 dan sudah diunduh sebanyak 1 juta kali di Google Play Store.

Jika kamu memainkan game ini kamu bisa mempersenjatai diri dengan pisau, botol, drainpipes dan juga melalui pertempuran dengan delapan preman di lingkunan perkotaan untuk menertibak kota tanpa henti. Kamu bisa memainkan 3 karakter dengan masing-masing karakter memiliki kekuatan ciri khasnya sendiri.

10. Sonic the Hedgehog Classic

Sonic the Hedgehog Classic merupakan salah satu game populer dari serial game Sonic yang pada masanya juga dimainkan oleh banyak orang dengan gameplay memainkan karakter bernama Sonic. Game ini dirilis pada tanggal 21 Juni 2017 dan sudah diunduh sebanyak lebih dari 10 juta kali di Google Play Store.

Bisa dimainkan di android secara resmi, game Sonic the Hedgehog Classic hadir dengan kualitas yang dioptimalkan pada penggunaan layar lebar 60 FPS. Kamu bisa memainkan karakter lain selain Sonic seperti Tails dan juga Knuckles serta menggunakan kemampuan unik mereka baik untuk terbang, memanjat atau meluncur.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *